Alat Bahan Makeup Fantasi yang Asing?

Cantik Daily face Makeup makeup rutin makeupart Mata MUA Tips tools Trend Trick wajah

Bahan bahan yang digunakan untuk makeup fantasi.

Untuk membuaat efek efek tertentu pada wajah kamu bisa menggunakan berbagai bahan yang ada disekitar kita, nah berikut adalah alat dan bahan yang dapat digunakan untuk menciptakan efek efek yang megagumkan. Sebelum itu perlu kamu ketahui bahwa ada beberapa bahan standar untuk merias wajah fantasi.

Alat dan bahan standar yang digunakan adalah :

  1. Kuas, bisa menggunakan kuas makeup ataupun kuas lukis. Yang berfungsi mengaplikasikan kosmetik pada bagian tubuh.
  2. Body painting, adalah bahan yang digunakan untuk mewarnai pola yang telah dibuat di tubuh. Body paintin sendiri memiliki dua varian yaitu yang terbuat dari dengan bahan dasar minyak dan air. Perbedaannya adalah saat pengaplikasian, body painting dengan bahan dasar minyak lebih licin dan setelah pengaplikasian warna dengan mudah tergeser. Jadi lebih risk-an jika tidak hati hati. Sedangkan body painting berbahan dasar air sedikit sulit diaplikasikan karena akan terasa kering. Namun setelah pengaplikasian warna tidak akan bergeser dan hasilnya kering.

Sedangkan alat dan bahan lain yang digunakan adalah  :

  1. Air brush, adalah salah satu inovasi untuk pengaplikasian makeup baik makeup biasa atau makeup fantasi. Pewarna yang digunakan juga berbeda dengan bahan makeup pada umumnya. Cara kerja alat ini seperti sprayer namun daerahnya lebih sempit dan dapat mengcover bagian yang akan diaplikasikan.
  2. Kristal gel, fungsi dari bahan ini adalah membentuk tekstur kulit yang tidak beraturan atau tidak merata atau bisa juga seperti daging tumbuh. Cara penggunaannya dilarutkan dengan air hangat lalu diaplikasikan pada bagian yang diinginkan. Untuk menambah kesan yang menyatu dengan tubuh perlu ditambahkan foundation untuk menyamakan warna kuit, selain itu bisa ditambahkan dengan efek efek darah untuk mendapatkan kesan luka.
  3. Lateks, adalah perekat yang berfungsi merekatkan ornamen tambahan pada saat merias wajah fantasi.
  4. Tissue dan kapas. Kedua bahan sederhana ini dapat digunakan untuk membuat efek luka seperti gelembung atau bisa juga seperti kulit yang terkelupas dengan direkatkan dengan menggunakan lateks.
  5. Madu dan pewarna, kedua bahan ini digunakan untuk membuat efek darah. Agar terlihat asli.

Nah persiapkan bahan bahan ini untuk menciptakan kreasi makeup fantasimu.

Baca juga : Warnai wajahmu dengan Teknik Makeup Fantasi


Older Post Newer Post


Leave a comment

Please note, comments must be approved before they are published