Tips and Trick menggunakan Foundation

Daily Foundation Makeup Tips Trick

Banyak sekali teknik penggunaan foundation yang digunakan make up artis. Berikut akan dipaparkan beberapa teknik pengaplikasian foundation untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

PENGGUNAAN MOISTURIZER

Sering kali kita menadapati foundation yang tidak menempel dengan kulit, hal ini disebabkan oleh beberapa faktor. Untuk mengurangi potensi hal tersebut, penggunaan moisturizer sebelum pengaplikasian foundation sangat tepat. Karena moisturizer dapat membuat pori pori mengecil, sehingga saat foundation diaplikasikan permukaan kulit  dapat terlihat halus. Moisturizer juga bisa membuat  kulit lembab sehingga dapat merekatkan foundation kewajah dengan baik.

Selain penggunaan moisturizer, cara klasik yang ampuh dilakukan adalah penggunaan es batu pada wajah. Hal ini berfungsi untuk mengecilkan pori pori wajah dan membuat wajah segar. Es batu juga efektif untuk digunakan, akan tetapi cara ini sudah ditinggalkan seiring adanya inovasi baru seperti moisturizer.

PEMAKAIAN FOUNDATION YANG TEPAT

Saat memakai foundation sebaiknya warna yang dipilih adalah warna yang setingkat lebih tinggi dari warna kulit, hal ini berguna untuk menghindari oxidize atau bereaksi saat bertemu dengan udara. Oxidize ini biasa ditemukan dalam bentuk perubahan warna menjadi lebih gelap setelah penggunaan makeup yang cukup lama atau perubahan warna menjadi keabu abuan saat makeup digunakan. Jika penggunaan makeup dalam jangka waktu yang sebentar  dapat digunakan foundation yang sesuai dengan warna kulit.

Apa yang harus dilakukan saat tidak ada foundation yang sesuai dengan shade kulit anda? Anda dapat mengkombinasikan 2 jenis  warna foundation, atau lebih. Sampai menemukan warna yang sesuai dengan shade kulit yang kamu inginkan.

Jika anda sedang melakukan perawatan dokter sebaiknya hindari pemakaian foundation untuk mencegah kelainan kulit lainnya. Jika ingin menggunakan foundation sebaiknya penggunaan obat dokter dihentikan terlebih dahulu selama 2-3 hari sebelum pengaplikasian foundation, hal ini dilakukan agar kulit dapat menerima foundation dengan baik.

CARA CARA PENGAPLIKASIAN FONDATION

1. Pengaplikasian Foundation menggunakan kuas.

Teknik ini banyak digunakan MUA yang berasal dari luar negeri, ada juga sebagian MUA Indonesia yang menggunakan teknik ini. Ada kuas yang bentuknya pipih dan ada yang berbentuk bulat dan tebal dan rata dibagian tengahnya. Butuh keahlian untuk menggunakan teknik ini, jika tidak foundation yang diaplikasikan akan terlihat seperti garis garis halus yang tidak merata.

2. Pengaplikasian foundation menggunakan spons (beauty blender).

Pengaplikasian jenis ini paling sering digunakan oleh MUA, karena selain foundation dapat menempel dengan baik diwajah, pengaplikasian ini menghasilkan look yang flawless dan juga merata. Pengaplikasian ini bisa langsung meletakan foundation di spons atau meletakannya di pallete foundation dan diaplikasikan sedikit demi sedikit ke wajah. Cara mengaplikasikannya adalah dengan ditepuk tepuk, bukan diseret. Jika pengaplikasiannya diseret, hal ini akan menimbulkan garis garis halus selain itu foundation tidak merekat dengan baik ke wajah.

Kekurangan pengaplikasian foundation menggunakan spons adalah,kemungkinan foundation terserap ke spons lebih banyak dari yang diaplikasikan. Tapi hal itu bisa dibantu dengan pengaplikasian menggunakan kuas secara merata di seluruh bagian wajah lalu di ratakan menggunakan spons (beauty blender)

3. Pengaplikasian foundation menggunakan jari.

Pengaplikasian dengan teknik ini adalah pengaplikasian yang sangat menghemat penggunaan foundation, pengaplikasian menggunakan jari juga dapat menjangkau bagian  bagian wajah yang sulit seperti bagian lekukan hidung atau bawah mata. Selain dengan teknik ini foundation dapat terserap pada wajah dengan merata dan baik, serta menutupi flek flek wajah dengan sempurna. Akan tetapi perlu diperhatikan kebersihan dari jari saat ingin menggunakan teknik ini.Dan pastikan anda sedang tidak terserang penyakit kulit atau kuku. Cara pengaplikasiannya adalah dengan menepuk nepuk bagian wajah yang diaplikasikan foundation.

Tips pengaplikasian foundation :

Ketiga teknik diatas dapat dicoba, untuk hasil yang lebih maksimal teknik pengaplikasian dapat dikombinasikan, seperti penggunaan teknik dengan kuas bisa dikombinasikan dengan spons (beauty blender) dan penggunaan dengan jari bisa dikombinasikan dengan spons (beautyblender) untuk pengaplikasian foundation layer kedua, sehingga menghasilkan foundation  yang sempurna.


Older Post Newer Post


Leave a comment

Please note, comments must be approved before they are published